1.11348 Dukungan Perawatan Diri

Dukungan Perawatan Diri

 

Definisi
Memfasilitasi pemenuhan kebutuhan perawatan diri.

Tindakan
Observasi

  • Identifikasi kebiasaan aktivitas perawatan diri sesuai usia
  • Monitor tingkat kemandirian
  • Identifikasi kebutuhan alat bantu kebersihan diri, berpakaian, berhias, dan makan

Terapeutik

  • Sediakan lingkungan yang terapeutik (mis. suasana hangat, rileks, privasi)
  • Siapkan keperluan pribadi (mis. parfum, sikat gigi, dan sabun mandi)
  • Dampingi dalam melakukan perawatan diri sampai mandiri
  • Fasilitasi untuk menerima keadaan ketergantungan
  • Fasilitasi kemandirian, bantu jika tidak mampu melakukan perawatan diri
  • Jadwalkan rutinitas perawatan diri

Edukasi

  • Anjurkan melakukan perawatan diri secara konsisten sesuai kemampuan

 

 

 width=

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *